Saturday, October 27, 2012

Kelebihan Berat Badan akan Jadi Permanen Jika Tak Cepat Ditangani

Ibarat penyakit, semakin cepat ditangani semakin cepat dan besar pula kemungkinan sembuhnya, begitu pula dengan obesitas. Semakin lama kelebihan lemak ditimbun dalam tubuh, semakin sulit pula berat badan kembali seperti semula. Demikian hasil temuan penelitian baru-baru ini.

Tampaknya ini menjadi jawaban mengapa orang sering frustasi saat menjalani program diet. Berat badan selalu kembali dengan cepat meskipun sudah berhasil membuang kelebihan berat badan sebelumnya. Para ilmuwan menemukan bahwa kelebihan berat badan dapat mengubah standar berat badan normal seseorang.

Sebuah penelitian yang diterbitkan Journal of Clinical Investigation menunjukkan bahwa semakin lama tikus mengalami kelebihan berat badan, semakin sulit pula kecenderungannya menjadi obesitas dapat diubah. Obesitas mengubah titik normal berat badan tikus menjadi kegemukan secara permanen, sehingga sulit diturunkan kembali meskipun sempat berhasil sebelumnya.

"Model hewan kami menunjukkan bahwa obesitas adalah gangguan yang menetap dan lebih menekankan pentingnya intervensi dini untuk mencegah kondisi yang efeknya berlangsung seumur hidup," kata peneliti, Dr Malcolm J. Low seperti dilansir Medical Daily, Jumat (26/10/2012).

Tim peneliti menggunakan tikus yang dimanipulasi gen pengontrol rasa laparnya. Mengaktifkan gen ini tepat setelah penyapihan akan mencegah tikus makan terlalu banyak dan menjadi gemuk. Tikus yang mempertahankan berat badan sehat dengan makan makanan sehat mampu mempertahankan berat badan normalnya tanpa harus berdiet setelah gen ini diaktifkan.

Namun pada tikus yang kebanyakan makan, berat badannya yang terlanjur naik tidak pernah bisa kembali normal setelah gen diaktifkan. Padahal tikus tersebut telah sangat mengurangi asupan makanan dan memperbanyak aktivitas fisik.

Oleh karena itu, para peneliti kemudian menjadi sangsi apakah apakah program pembatasan kalori dan olahraga yang intensif dapat membantu penderita obesitas menurunkan berat badan untuk jangka panjang di kemudian hari.

"Jika obesitas dibiarkan berlanjut, tubuh akan memprogram ulang berat badannya menjadi lebih berat. Mekanisme pastinya masih belum diketahui dan memerlukan banyak penelitian lebih lanjut," pungkas Malcolm.

Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari

Konsumsi air putih hangat diyakini lebih cepat menurunkan berat badan dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya?

Berikut beberapa manfaat minum air putih hangat:

1. Pembersihan dan pemurnian

Salah satu manfaat paling penting dari minum air panas adalah efektif dalam membersihkan tubuh. Sistem pencernaan yang buruk dapat dengan mudah diobati dengan minum segelas air panas dua kali sehari, terutama bila diminum di awal pagi. Ini akan membuang racun dari tubuh dan membersihkan sistem tubuh. Anda dapat mencampur air panas dengan madu atau lemon untuk hasil terbaik.

2. Menyembuhkan sembelit

Ini adalah masalah perut umum yang terjadi karena kurangnya air dalam tubuh, sehingga mengurangi gerakan usus. Minum segelas air hangat saat perut kosong di pagi hari dapat meningkatkan gerakan usus dan menyembuhkan sembelit. Air panas atau hangat dapat memecah partikel makanan dan melewatinya melalui usus.

3. Menurunkan berat badan

Banyak ahli diet meminta pasiennya untuk minum segelas air panas dengan lemon dan madu setiap hari untuk menurunkan berat badan. Nah, saran ini sangat membantu dalam menurunkan berat badan. Air panas dapat merusak timbunan lemak dari tubuh dan membantu dalam penurunan berat badan.

4. Obat untuk flu dan batuk

Iritasi pada tenggorokan karena batuk atau tonsil dapat benar-benar menyakitkan. Salah satu manfaat kesehatan dari minum air panas atau hangat, mengurangi nyeri tenggorokan, batuk dan membantu dahak keluar dengan mudah.

5. Mengeluarkan keringat

Bila minum minuman panas, Anda akan berkeringat banyak. Ketika suhu tubuh naik, tubuh mencoba mendinginkan suhu melalui berkeringat. Berkeringat membantu membersihkan sel-sel kulit dengan mengambil kelebihan air dan garam dari sel dan tubuh.

6. Meningkatkan aliran darah

Bila Anda minum air panas, timbunan lemak di tubuh dibakar dan timbunan dalam sistem saraf juga diurai. Ini akan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh dan juga mengeluarkan racun berbahaya.

7. Mengurangi nyeri

Minum segelas air panas adalah obat rumah yang efektif untuk menyembuhkan kram menstruasi. Jika Anda mengalami sakit perut, sakit kepala atau badan, minum segelas air panas adalah bantuan instan.

Bakar Lemak Tubuh dengan Jogging Pagi

Jogging atau lari di pagi hari merupakan cara efektif untuk meningkatkan kebugaran sepanjang hari. Selain itu, olahraga yang tergolong mudah dan murah ini juga efektif untuk membakar lemak tubuh.

Jogging di pagi hari dapat memberikan manfaat psikologis dan fisiologis tambahan, termasuk untuk menurunkan berat badan. Olahraga pertama di pagi hari sangat efektif untuk membakar lemak.

Hal ini karena setelah tidur tubuh dalam keadaan semi puasa dan persediaan karbohidrat habis. Karbohidrat adalah sumber energi untuk tubuh, sehingga ketika persediaannya menipis, tubuh akan membakar jaringan lemak untuk bahan bakar saat berolahraga sebagai gantinya.

Berlarilah pada intensitas rendah sampai sedang, tubuh akan membakar lemak terutama untuk bahan bakar. Ini efektif untuk menurunkan berat badan.

Selain itu, ketika tidur metabolisme tubuh melambat sepenuhnya. Lari pagi adalah cara terbaik untuk memulai meningkatkan metabolisme. Banyak penelitian telah membuktikan bahwa orang yang terbiasa lari di pagi hari memiliki tingkat metabolisme yang lebih baik.

Tak hanya itu, ada beberapa manfaat lain yang diperoleh dengan rajin jogging di pagi hari, yaitu:

1. Mengurangi stres
Banyak pelari sering mengutip satu manfaat dari jogging di pagi hari, yaitu sebagai penghilang stres yang jangka panjang dapat pikiran Anda menjadi lebih santai.

2. Memperbesar otot
Selain membantu menurunkan berat badan, jogging di pagi hari juga dapat meningkatkan komposisi tubuh dan membantu membangun otot.

3. Segar sepanjang hari
Lari pagi juga membuat paru-paru tubuh terisi oleh udara segar melalui pernapasan, sehingga memberikan kehidupan yang lebih sehat untuk sel-sel darah di dalam tubuh. Serta menciptakan koordinasi yang baik antara pikiran dan juga jiwa.

Pikiran yang segar akan membuat suasana hati menjadi lebih baik yang secara otomatis akan memberikan kontribusi terhadap perbaikan kondisi kesehatan. Serta gerakan tubuh yang melibatkan semua otot akan membuat sirkulasi darah menjadi lebih lancar.